Deskripsi Singkat

Jahe mengandung senyawa fenolik seperti gingerol, shogaols dan paradol. Dalam jahe segar, polifenol utamanya adalah gingerol, seperti 6-gingerol, 8-gingerol, dan 10-gingerol. Jahe juga banyak senyawa fenolik antara lain quercetin, zingerone, gingerenone-A, dan 6- dehydrogingerdione. Kandungan fenolik dan flavonoid di dalam jahe dapat berfungsi sebagai antioksidan yang dapat menghambat radikal bebas dalam tubuh. Ekstrak jahe merah 50 mg/ml dapat memberikan efek antiinflamasi. Kayu secang memiliki kandungan fenolik antara lain asam fenolik, flavonoid, tannin, coumarin, lignin, kuinon, kurkuminoid. Inti dalam tanaman kayu digunakan sebagai pewarna warna merah. Wortel (Daucus carota L.) memiliki senyawa antioksidan alami berupa beta karoten sebesar 4,59mg/100ml. Beta karoten memiliki potensi sebagai imunostimulan sehingga dapat meningkatkan proliferasi limfosit, fungsi sel T, produksi sitokin IL-2 dan TNFα dan sitotoksisitas yang dimediasi sel. Tanaman Herbal seperti jahe dan kayu manis yang dikombinasikan dengan wortel dapat ditambahkan ke dalam produk pangan yang paling sering dikonsumsi oleh anak-anak seperti permen gummy. Bahan yang digunakan dalam pembuatan permen gummy yaitu agar-agar atau gelatin, gula, glukosa, , perasa dan pewarna. Kandungan zat gizi dan bioaktif yang terkandung di dalam permen sangat sedikit atau bahkan tidak ada sama sekali sehingga tidak memiliki manfaat kesehatan yang signifikan. Oleh karena itu, memperbaiki komposisi permen gummy dapat berdampak luas terhadap kesehatan. Pendayagunaan permen gummy dengan penambahan komponen tanaman herbal dapat meningkatkan kandungan zat gizi dan kandungan bioaktif dari permen sehingga dapat meningkatkan sistem imun pada anak dan mencegah terjadinya penularan virus dan penyakit. Permen gummy berbasis tananaman herbal memiliki kandungan antioksidan sebesar 90% dan daya terima yang cukup baik untuk anak.

Keunggulan

1. Permen gummy herbal memiliki kandungan antioksidan yang tinggi sebesar 90% dan memiliki daya terima yang baik

Potensi Produk

Permen Gummy berpotensi sebagai pangan tinggi antioksidan yang dapat meningkatkan sistem imun pada anak dan mencegah terjadinya penularan virus dan penyakit

Product Information

| 0 (0)
Inovator:
  1. Gemala AnjaniS.P., M.Si., Ph.D
  2. Dr.Fitriyono AyustaningwarnoS.TP., M.Si.

 Hubungi Inovator  Beri Ulasan

PRODUK TERKAIT

Silahkan ada melihat semua produk inovasi  Semua Inovasi