Deskripsi Singkat
Budidaya sistem IMTA memungkinkan pembudidaya mendapatkan beberapa produk budidaya pada area yang sama tanpa menambah luasan area budidaya. KJABB-Roller Net System telah dipatenkan oleh Dirjen KI RI (No. IDS000001488) dan dibuat dengan bahan HDPE/polyethylene yang telah berSNI (No.06-4829-2005), sehingga produk ini sangat kuat dan elastis, tahan arus dan gelombang dengan umur teknis lebii dari 50 tahun. Keuntungan ekonomis dari budidaya sistem IMTA terletak pada efisiensi penggunaan sarana/area budidaya dan pakan. Aplikasi IMTA memungkinkan pembudidaya mendapatkan beberapa produk budidaya pada area yang sama tanpa menambah luasan area budidaya. Penerapan KJABB-RNS diyakini akan menjamin kelangsungan kegiatan dapat berjalan secara bertahap dialihkan ke stakeholders (exit strategy), yaitu para kelompok pembudidaya. Bersama mitra, praktik ini diharapkan dapat dilaksanakan pada skala lebih luas melalui kebijakan publik sehingga diharapkan akan mampu merubah perilaku masyarakat dan manajemen budidaya dengan semangat kegotongroyongan sesuai dengan karakter bangsa
Keunggulan
1. sangat kuat dan elastis
2. tahan arus dan gelombang dengan umur teknis lebii dari 50 tahun.
Potensi Produk
Indikator keberhasilan utama kegiatan budidaya ini antara lain adalah adanya peningkatkan produktivitas hasil budidaya dengan penerapan pellet protein tinggi insect meal, efisiensi pemberian pakan (feed consumption) dengan KJA double net. Indikator keberhasilan tambahan dari kegiatan ini adalah adanya transfer knowledge dan pemahaman dari seluruh anggota pokdakan Tambak Mulyo dan masyarakat sekitar sebagai penerima manfaat langsung terkait budidaya modern ramah lingkungan sistem IMTA dan adanya peningkatan kompetensi/softskills 120 mahasiswa MBKM melalui serangkain kegiatan MF Kedaireka 2022, antara lain: aplikasi budidaya modern KJSABB IMTA, penerapan manajemen lingkungan budidaya, proses pemilihan benih ikan, proses pembesaran ikan menggunakan pellet protein tinggi, aplikasi “Smart Edu-Ecoturism” KJABB Berbasis SmartPhone, aplikasi Smart Class Terintegrasi di Ruang Edu-Ekowisata Smart Aquaculture, aplikasi “Smart Product and Market System” berbasis SmartPhone dan penerapan biomonitoring dengan pendekatan permodelan lingkungan sebagai Early Warning System