Deskripsi Singkat

Beberapa anak autis membuat kemajuan luar biasa dengan perawatan integrasi sensorik, sementara yang lain menunjukkan sedikit atau tidak ada perbaikan sama sekali. Sudah menggembirakan ketika terapi menyebabkan perubahan walaupun kecil dalam saraf dan otak anak-anak berkebutuhan khusus, terutama karena terapi perilaku (behavioral therapy), yang banyak digunakan, hanya mengontrol perilaku eksternal anak tanpa mengubah kondisi di otak mereka yang menyebabkan perilaku ini (Ayres, 1972). Terapi ini bekerja dengan sistem somatosensori yang secara khusus berhubungan dengan pemrosesan sensasi taktil dan proprioseptif (Ross et al., 2019). Terapi deep pressure adalah salah satu terapi integrasi sensorik yang menerapkan gaya taktil mekanis ke tubuh yang diproses oleh mekanoreseptor yang memulai transmisi saraf taktil. Terapi deep pressure banyak digunakan oleh terapis okupasi terutama ketika mendukung anak-anak dengan ASD (Bestbier & Williams, 2017). Tekanan yang dalam akan memberikan efek menenangkan dengan meningkatkan kadar neurotransmitter serotonin dan dopamin (Taylor et al., 2017). Penelitian terkait alat terapi autisme berbasis deep pressure telah dilakukan oleh beberapa ahli. Salah satu paten terkait alat terapi autisme yang khusus digunakan pada transportasi dilakukan oleh Aji dkk. dalam Paten no IDS000002615. Invensi dan penelitian sebelumnya yang telah dilakukan memiliki klaim portable tetapi masih terbatas fleksibilitas pemakaiannya karena bentuknya yang relatif masih besar, dan terbatas digunakan hanya saat duduk di kursi. Invensi yang diajukan ini adalah desain rompi mengembang yang dapat memberikan tekanan mendalam (deep pressure) dan dapat diatur ukurannya.

Keunggulan

1. Rompi mengembang tidak menimbulkan gembungan yang berlebihan yang berpotensi pada kesulitan mobilisasi dan mengganggu pengguna. 2. Rompi mengembang dilapisi kain katun halus pada bagian terluar sehingga memberikan pengalaman rabaan yang menyenangkan pengguna. 3. Rompi mengembang memiliki bukaan samping yang dapat menyesuaikan ukuran pengguna. 4. Rompi mengembang memiliki kontrol udara yang diatur on-off menggunakan push button.

Potensi Produk

Alat ini berpotensi membantu rumah sakit, sekolah luar biasa, maupun individu yang sedang melakukan terapi autisme sebagai komplementer atau pelengkap. Karena alat ini akan membantu memberikan sensasi efek menenangkan.

Product Information

| 0 (0)
  • Kategori: Kesehatan dan Farmasi
  • Judul: ROMPI MENGEMBANG (INFLATABLE PRESSURE VEST)
  • Mitra:
  • Status HKI: Paten Terdaftar
  • Video URL: https://youtu.be/0mnM6mBaKjQ
Inovator:
  1. Prof. Dr.JamariS.T., M.T.
  2. Prof. Dr. dr. Tri Indah WinarniM.Si.Med.,PA

 Hubungi Inovator  Beri Ulasan

PRODUK TERKAIT

Silahkan ada melihat semua produk inovasi  Semua Inovasi